Text
Ilmu Pengetahuan Populer jilid 6 Kehidupan Tumbuhan dan Kehidupan Hewan
KEHIDUPAN TUMBUH-TUMBUHAN
Dunia tumbuh-tumbuhan termasuk bentuk-bentuk diatom renik yang hanya dapat dilihat dengan mikroskop sampai pohon redwood perkasa yang menjulang tinggi lebih dari seratus meter. Dalam bagian tentang Kehidupan Tumbuh-tumbuhan, kita melihat betapa kedua bentuk yang tampaknya berbeda ini ada pertaliannya-bagaimanapun keduanya adalah tumbuh-tumbuhan dan kita terus menelaah ciri-ciri semua kehidupan tanaman. Kita memulai dengan tanah, yang merupakan tambatan bagi semua tanaman yang bertempat di darat, dan maju terus dari tanaman paling sederhana hingga ke bentuk yang paling tinggi. Kita melihat betapa ganggang dan cendawan merupakan bagian penting daur kehidupan di bumi, dan betapa pakis, yang memperindah bumi dengan pertumbuhan yang rapat dan mewah, mulai menunjukkan ciri-ciri tertentu menjadi tanaman yang lebih tinggi. Kita menaruh perhatian secara khusus pada tanaman berbiji, bentuk vegetasi yang dominan di bumi. Kita menelaah akar, batang. daun, bunga, dan buahnya. Kita juga memperhatikan betapa berbagai tanaman menyesuaikan diri dengan lingkungannya. Kita mengakhiri bagian ini dengan mendiskusikan beberapa tanaman yang sangat penting untuk kehidupan manusia dan mendapat minat khusus manusia, yakni sayur-sayuran, kaktus, tanaman-tanaman pekarangan, dan pohon-pohonan.
KEHIDUPAN HEWAN
Dunia Hewan itu sangat luas dan termasuk berbagai bentuk yang menarik dari sel tunggal protozoa yang sangat kecil sampai hewan menyusui yang sangat rumit-termasuk manusia. Bagian tentang Kehidupan Hewan menjelajahi panorama yang sangat luas dari kehidupan hewan. Uraian dimulai dengan lnvertebrata (hewan tak bertulang belakang) yakni protozoa, karang, bintang laut, cacing, moluska, udang laut, dan krutasea lainnya, laba-laba, dan banyak jenis serangga. Kemudian sampailah kepada hewan bertulang belakang atau Vertebrata yakni ikan, amfibi, ular, dan burung-yang dalam beberapa hal serupa, tetapi masing-masing menunjukkan penyesuaian secara unik pada suatu cara hidup yang khusus.
R02301 | 503.vi CAY e | Kampus 2 (Reference Self) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain