Text
Haji Backpacker
Ini buku sudah lama saya tunggu, sebuah travelling yang penuh intrik sekaligus muatan spirit yang luar biasa. Berangkat haji dari indonesia dengan cara backpacking, saya seperti mendapatkan panduan untuk mengikuti jejak kawan-kawan yang terkisah dalam memoar ini. Apalagi buku ini dilengkapi juga dengan panduan manasiknya secara komplet. Salut.
Buku yang inspiratif! Sebuah perjuangan menyempurnakan rukun islam dengan cara yang paling sederhana dan hampir semua dari kita bisa menunaikannya. Haji dengan cara backpacker-an saya kira bukan cara mengada, karena sejak zaman kanjeng nabi muhammad dulu, para sahabat sudah terbiasa memeluknya. Karena didalam al-Quran ada gambaran berangkat haji menunggangi unta yang kurus-kurus lagi kecil, bahkan tak jarang para sahabat nekat berangkat haji dalam kondisi yang masih belum aman, alias masih dalam keadaan perang dan bekal minim. Bila anda diberi rezeki yang cukup, dan sampai detik ini belum ada niat untuk naik haji, akan sangat malu membaca memoar ini!
R174801 | 813 IRA h | Kampus 1 (Rak Referensi) | Tersedia - Dipinjamkan hanya 1 malam |
174802 | 813 IRA h | Kampus 1 (blok 5) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain