Text
Memories To Forget
"Aku harus pergi, jauh dari sini..."
Mendengar kata-kata itu, jantung Lara serasa berhenti. Yang bisa diucapkannya sebagai respons hanya sebuah pertanyaan lirih. "Ke mana"
"Mesir"
"Kamu berjanji kan tetap menghubungi aku?"
"Mungkin, sebaiknya kita nggak usah berhubungan lagi," ujar satria.
Lara menyeka air matanya. "Mungkin ini terlambat, tapi aku ingin kamu tahu... bahwa aku..."
"Pulanglah, Lara! Aku serius!"
Perempuan itu tersentak kaget. Kali ini, Satria benar-benar serius. Tinggallah Lara sendirian dengan tangis yang tak lagi tertahankan.
Mungkin kisah cintamu seperti Satria. Harus pergi jauh demi kebaikan orang yang paling kamu sayangi. Atau kisah cintamu seperti Lara- ditinggalkan saat kamu baru menyadari perasaanmu yang sesungguhnya.
Mencintai memang tak semudah saat kita mengucapkannya. Kadang kita harus menderita dan meneteskan air mata. Namun, cinta itu pula yang membuat kita berani. Berani melangkah ke depan sekalipun kenangan pahit masa lalu terus menghampiri. Karena akan selalu ada bagian dari masa lalu yang memang untuk dikenang. Sekalipun, kenangan itu lebih baik dilupakan.
Novel ini bercerita tentang trauma masa lalu seorang remaja. Di awal, saya bisa ikut merasakan betapa hampanya hidup Satria. Dia seorang diri, dan seolah tak memiliki kenangan indah sedikit pun. Kemudian, berkali-kali dihantui oleh sosok yang mengerikan. Cara penulis mendeskripsikan hantu masa lalu Satria pun sempat beberapa kali membuat saya bergidik. Menurut saya, novel ini bisa dikategorikan thriller, tapi masih tergolong ringan.
Karakter Satria terasa cukup kuat. Trauma dan impian konyolnya untuk menjadi super hero itu mampu membuat jalan pikirannya menjadi sedemikian kacau. Apalagi, setelah ia mengenal Lara dan mantan kekasihnya. Hidup Satria yang awalnya terasa kosong, akhirnya justru diwarnai oleh berbagai konflik yang semakin merusak mentalnya. Hubungan Satria dan Lara juga tak lepas dari kenakalan mereka sebagai seorang remaja. Sepanjang membaca novel ini, saya hanya merasakan suasana kelam, meskipun sudah dibumbui oleh cinta antara Satria dan Lara..
R326001 | 813 MAH m | Kampus 1 (RAK REFERENSI) | Tersedia - Dipinjamkan hanya 1 malam |
Tidak tersedia versi lain